Monday, October 29, 2007

Joki 3in1

Kalau liat dan denger tentang joki 3 in 1, titik beratnya pasti tentang kesedihan dan penderitaan hidup.

Aku sama suami adalah pelanggan tetap joki 3 in 1. Sebenarnya kita punya joki langganan, tapi seringnya juga joki langganan itu juga nggak terlalu bergantung dengan kita.
Nggak bisa disalahin juga, karena jam berangkatku nggak bisa fixed, tergantung intensitas hiruk pikuk di rumah pada waktu pagi hari :D

Hari ini pas nggak ada joki langganan, cari-cari, ada bapak tua dengan (maaf, fisiknya nggak sempurna). Bapak tersebut nggak terlalu tua banget, tapi kalau dibandingkan joki yang lain, dari sisi safety, sepertinya lebih aman kalau aku ambil bapak tersebut. Jadilah aku sama suami ambil bapak itu.
Pas udah sampai di wilayah SCBD, aku liat kok nggak ada uang sepuluhribuan di dompetku. Setali tiga uang, suamiku pun nggak ada. Ya udah, kami berhenti di warung rokok diwilayah Widya Chandra. Sekalian aku beli Aqua, sekalian tukar uang.
Aku dah ngasih uang ke joki 3 in 1 itu dan uang 20rb kembalian ku jatuh. Dan....pas aku cariin, kok nggak ada. Mbak2 dari dalam warung itu teriak, kalo uang 20rb an ku diambil sama joki 3 in 1. Pantesan aja, sesaat setelah aku kasih uang, kok joki itu langsung jalan cepat menjauh.

Jengkel, kesel tapi tetep kasihan liat fisik bapak itu. Tapi dari semuanya, pelajaran yang penting, nggak selamanya orang yang cacat fisik itu baikkkkkk. Kesellll euy..... Pengen diikhlasin, tapi kok masih keselllll ya..... Mungkin keselnya bukan dari nominal uangnya, tapi lebih ke caranya "mencuri" !!!!

Wednesday, September 12, 2007

Marhaban ya Ramadhan...

Marhaban ya Ramadhan.....
Selamat menjalankan ibadah shaum
Mohon maaf lahir dan bathin

Alhamdulilah...bisa ketemu dengan ramadhan lagi....
Ramadhan tahun ini, insyaAllah Syifa bisa berpartisipasi. Terawih pertama, Syifa ikutan lo... dari sholat Isya sampai Tarawih bareng...alhamdulilah.
Puasa pertama, Syifa juga ikutan puasa. Bangun tidur, Syifa sarapan sampai kenyang. Setelah itu nggak boleh makan, cuma boleh minum air putih. Nanti siang jam 12 baru boleh makan siang.
Jam 12 tadi syifa telpon aku dikantor : "Bunda....kata mba nunung sekarang udah jam 12. Syifa boleh makan kan....?" :))

"Boleh....tapi setelah makan, nggak boleh makan lagi ya.....Nanti makan nya nunggu Bunda sama Ayah pulang. Nanti kita makan bareng ya....."

"O gitu....ya deh, habis makan, Syifa mau tidul kok...." hehehehe

Alhamdulilah....semoga ramadhan ini bisa kami jalankan dengan lebih baik dari tahun kemarin, dan setelah ramadhan tahun ini, semoga menambah kualitas iman kami....aminnnnn

Wednesday, August 29, 2007

Alasannya.......????

T : Wit, apa kabar? keluarga sehat?
W : Sehat, alhamdulilah.... apa kabar misua?
T : ehm....belum denger ya Wit?
W : denger apa?
T : I'm single right now....
W : ha.....sejak kapan? kenapa? terus sekarang tinggal dimana?
T : ya....intinya, ternyata aku sama dia udah nggak sepaham lagi Wit..... Mungkin karena pacaran kita nggak lama ya.... ya udah lah, ambil hikmahnya aja....
W : ikutan prihatin ya.... semoga kuat dan cepet dapet penggantinya.....hehehehe
T : hehehehe.....amin....semoga lebih baik.....

Selang satu hari, dapat kabar lagi....
W : apa kabar mas mu ?
T : nggak baik.... aku dah nggak sama dia lagi
W : (ya ampun....kok teman ku banyak yang divorced?) kok bisa? both of u is a long life time couple since in the highschool
T : gimana dong... kalau dianya yang cari perkara!. Habis sekolah, tingkahnya beda banget Wit... sama aku juga sama anak-anak.
W : tapi kan bisa nggak langsung divorce?
T : mau ngapain lagi? ya udah... kalo emang dia nggak perlu sama aku, aku juga nggak perlu2 amat ama dia....

Ternyata apa yang melatarbelakangi seorang perempuan untuk mengambil keputusan divorced itu beda-beda ya. Dari cerita dua orang temanku, alasan mereka sangat bertolak belakang.
Satu teman, tidak sepaham dengan suami, satu teman lagi, emosi karena tingkah suami yang berbeda antara sebelum dan sesudah sekolah lagi.
Apakah semua masalah yang timbul antara suami istri, akan terselesaikan dengan divorce?
Apakah object penderita suatu masalah suami istri, akan sangat bahagia dengan divorce?
Apakah pasangan kita akan bahagia dengan divorce?
Apakah keluarga besar kita akan tambah bahagia dengan divorce?
Apakah si kecil akan bahagia dengan divorce?
Kalau pertanyaan yang terakhir, aku tau jawabannya..... TIDAK.
Semoga aku dikasih yang terbaik untuk keluarga ku....amin......

Sunday, August 26, 2007

Menu Favorite Syifa

Salah satu perasaan bersalah seorang ibu, apabila masak untuk keluarga dan tidak direspon dengan baik..... keselll.... jadi mutung, nggak pengen masak lagi :D
Tapi harusnya nggak boleh gitu ya.....
Alhamdulilah ada beberapa hasil karyaku (hehehehe) yang disenengin Syifa.
Sebelumnya, Syifa cuma seneng ayam.... ayam goreng, ayam goreng, ayam goreng lagi. Sama telur, telur puyuh, telur ceplok, telur dadar... anything about egg and chicken :))
Satu lagi, untuk jenis ikan, Syifa cuma suka ikan lele...hiksss

Pengennnnnn banget ngeliat Syifa makan sayur, ikan salmon, ikan tenggiri dan lauk yang lain.
Awalnya penasaran.... dan akhirnya, aku coba buat list menu fav Syifa.
Semoga bisa menjadi alternatif menu buat si kecilnya Bundas dan Pandas dirumah.

Semoga bermanfaat.... dan aku juga pengen tukar pikiran seputar menu sikecil, email aku ya.... thks b4

List menu fav Syifa.....

Sunday, July 29, 2007

Alia Wisata Lampung

Dan (ingatlah), ketika Kami memberikan tempat kepada Ibrahim di tempat Baitullah (dengan mengatakan) : "Janganlah kamu memperserikatkan sesuatupun dengan Aku dan sucikanlah rumahKu ini bagi orang-orang yang thawaf, dan orang-orang yang beribadat dan orang-orang yang ruku' dan sujud" (Q.S. Al Hajj : 26)

Untuk Bundas Pandas yang berniat untuk mengunjungi Baitullah, baik itu untuk Umrah dan Haji, bisa menjadikan Alia Wisata menjadi salah satu alternatif Travel Agen.
Kenapa?
Karena Travel Agent Alia Wisata merupakan Travel Agent resmi yang memiliki pengalaman lebih dari 7 tahun dengan Izin Depag No. : D/225, D/65.
Alhamdulilah, Alia Wisata dipercaya sebagai Agent penyelenggara Haji Khusus Terbaik dibidang Pelayanan tingkat Asia Tenggara dalam pelaksanaan Ibadah Haji 2006/2007.
InsyaAllah, semua keinginan Bundas Pandas dapat kami akomodir dengan baik.

Untuk jadual keberangkatan Umroh silahkan klik di http://alia-lpg.com/umrohreguler.pdf
Untuk jadual keberangkatan Haji Plus silahkan klik di http://alia-lpg.com/hajiplus.pdf

Monday, June 11, 2007

Standing Lamp - Onyx

Bundas pandas...aku lagi ngabisin stok kerajinan dari batu onyx. Stock yang ada sekarang ini tinggal standing lamp. Alhamdulilah seminggu jualan, stock dirumah tinggal type oval.

Untuk detail model nya bisa di klik disini http://my-onyx.blogspot.com/

Hayooo.... siapa cepat dia dapet :)

- SOLD OUT -

Tuesday, June 5, 2007

For Sale....

DIJUAL :
Rumah tinggal 1,5 lantai di daerah SUNTER AGUNG - JAKARTA UTARA.
Luas tanah dan bangunan sekitar 120 m2.

Lantai 1 :
- Garasi 1 mobil
- Ruang Tamu
- Ruang Makan
- Dapur
- Ruang Keluarga
- Kamar Tidur (2)
- Kamar Mandi (1)

Lantai 2 :
- Musholla
- Kamar Tidur (2)
- Kamar Mandi (1)

FOTO rumah seperti dibawah ini :











Yang berminat dan mau lihat ke lokasi, bisa langsung japri ke aku 021-70709373 / wanggraini@yahoo.com / YM ID : wanggraini

Ditunggu ya........

Pondok Naila

Untuk bundas pandas yang punya teman wanita, adik wanita atau saudara wanita yang memiliki mobilitas disekitar daerah Grogol - Trisakti dan butuh pondokan kos, bisa merekomendasikan pondokan kos ku.

PONDOK NAILA, lokasi cukup dekat ke Kampus Trisakti Grogol, tinggal jalan, naik jembatan penyebrangan, sampe deh ke kampus. Deket kan....
Please visit www.pondok-naila.blogspot.com